"Kapan acara semacam gini diadakan lagi, Pak? " Begitu pertanyaan Gagas kepada bapak, sementara bapak masih memegang stir vario, berkendara dari rumah Pak De Isaac dalam perjalanan pulang, Minggu, 7 Juni 2009 lalu. Tampaknya Gagas seneng banget ketemu dengan temen-temen barunya. Ada Danny, Unique, dan Agnes, anak-anak dari Tante Ennis. Lalu ada Egar dan Anne, anak-anak dari Tante Asri dan Om Pam. Sementara para orang tua sedang sibuk berdiskusi menyiapkan acara Reuni, mereka asyik bermain ke sana kemari. Rupanya keceriaan separoh hari itu sangat berbekas pada Gagas, ia menikmati betul pengalaman barunya.
Oke, Sayang, kamu akan sering bermain bersama mereka nanti, karena bapak ibu dan teman-teman bapak ibu telah bersepakat bahwa bersilatuhrami itu penting.
Bersyukurlah, bahwa kalian punya komunitas yang saling menghangatkan. Jagalah persaudaraan dan pertemanan menjadi hangat selalu, anak-anakku. Bapak dan ibu juga sedang belajar melakukannya.
0 komentar:
Posting Komentar